PELATIH Tim U-22 Indonesia Indra Sjafri berharap Elkan Baggott bisa masuk dalam skuadnya di SEA Games 2023 Kamboja. Sejauh ini belum ada kepastian dari pemain klub Liga Inggris Cheltenham Town FC itu.
Kemampuan bertahan yang baik, tinggi yang menjulang sampai 194 sentimeter, serta pengalaman bermain di Liga Inggris diyakini bisa banyak membantu perjuangan Tim U-22 Indonesia untuk meraih medali emas di Kamboja. Namun, Elkan belum dipastikan bisa bergabung karena SEA Games 2023 bukan agenda resmi FIFA sehingga klub tak wajib melepas pemainnya.
Indra menginginkan adanya kejelasan nasib Elkan. Jika ia tidak diturunkan oleh klub, lebih baik Elkan bisa dilepas ke timnas Indonesia untuk tampil di SEA Games 2023. "Kalau klub tidak melepas dan tidak bermain, saya pikir ajang SEA Games bagus untuk mereka,"kata Indra. Indonesia tergabung di Grup A pada babak penyisihan bersama dengan bersama tuan rumah Kamboja, Myanmar, Filipina, dan Timor Leste. Sementara itu, Grup B dihuni Thailand, Vietnam, Malaysia, Singapura, dan Laos.Skuad Garuda terus mempersiapkan diri untuk tampil pada pesta olahraga terbesar di Asia Tenggara tersebut. Nantinya hanya ada 20 pemain yang akan dibawa ke Kamboja nanti.
Saat ini, Tim U-22 Indonesia diisi 43 pemain sebagai persiapan menuju SEA Games 2023. Indra Sjafri memanggil 36 nama lebih dulu sebelum mempromosikan tujuh personel dari Tim U-20 Indonesia. Skuad Garuda akan berangkat ke Kamboja pada 25 April karena cabang sepak bola dimulai lebih cepat, 29 April 2023. SEA Games 2023 baru dibuka secara resmi pada 5 Mei, dan akan berlangsung hingga 17 Mei.
Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama
Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.
SEA Games 2023: Indra Sjafri Bicara Nasib Elkan Baggott dan Ronaldo KwatehPelatih Timnas U-22 Indonesia Indra Sjafri berbicara soal nasib Elkan Baggott dan Ronaldo Kwateh menjelang perhelatan SEA Games 2023.
Baca lebih lajut »
Indra Sjafri Santuy Bila Elkan Baggott & Ronaldo Kwateh Absen Di SEA Games 2023 | Goal.com IndonesiaKlub Baggott dan Ronaldo tidak wajib melepas ke timnasIndonesia U-22 karena SEAGames2023 bukan agenda resmi FIFA.
Baca lebih lajut »
Elkan Baggot Belum Juga Gabung Timnas-U-22, Indra Sjafri: Tak MasalahPelatih Timnas U-22 Indra Sjafri mengaku tak masalah dengan belum bergabungnya Elkan Baggot dalam skuad proyeksi SEA Games 2023.
Baca lebih lajut »
Target Emas di SEA Games 2023, Pelatih Timnas Indonesia U-22 Indra Sjafri Siapkan Mental PemainMenurut pelatih yang juga mengasuh Timnas Indonesia di SEA Games 2019, selain menyiapkan mental pemain juga meningkatkan kemampuan taktikal dan kondisi fisik.
Baca lebih lajut »
SEA Games 2023: Demi Emas, Timnas U22 Indonesia Diminta BeraniJelang SEA Games 2023, Indra Sjafri meminta pemain timnas U22 Indonesia berani membangun permainan dari bawah.
Baca lebih lajut »
Indra Sjafri: Skuad Timnas U22 Sempat Was-Was Indonesia Dapat Sanksi Berat FIFAPelatih Timnas U22 Indonesia, Indra Sjafri mengungkapkan bahwa anak asuhnya sempat cemas ketika menunggu kabar sanksi dari FIFA.
Baca lebih lajut »