Presiden Joko Widodo berharap proses negosiasi Indonesia-Kanada Comprehensive Economic Partnership Agreement (ICA-CEPA) bisa rampung di akhir 2024.
Harapan tersebut ia sampaikan saat bertemu PM Kanada Justin Trudeau di Istana Kepresidenan Jakarta, Selasa .
"Kedua pemimpin sepakat untuk mengupayakan negosiasi Indonesia-Kanada CEPA dapat selesai akhir tahun depan, akhir 2024," ujar Menteri Luar Negeri Retno Marsudi usai mendampingi Kepala Negara melakukan pertemuan bilateral dengan Trudeau Kedua pemimpin pun mengapresiasi gugus tugas bilateral yang diharapkan dapat bisa mendorong percepatan tercapainya kesepakatan-kesepakatan yang telah dibahas selama ini.Selain itu, Jokowi juga turut meminta Pension Fund, lembaga investasi Kanada, untuk menanamkan modal di Tanah Air, terutama pada sejumlah proyek infrastruktur strategis, termasuk pembangunan Ibu Kota Nusantara dan bandara hijau di Kalimantan Utara.
"Kedua pemimpin juga bicara mengenai pentingnya kerja sama untuk mewujudkan ketahanan pangan. Saat ini BUMN Indonesia sedang menjajaki kerja sama pengadaan potas dan juga joint venture dengan perusahaan Kanada. Presiden sangat mengharapkan agar hal ini dapat segera terealisasi," jelas Retno.Pada kesempatan yang sama, PM Trudeau menyampaikan apresiasi terhadap kepemimpinan Indonesia di kawasan yang dinilai cukup berpengaruh dan kesuksesan Indonesia memegang presidensi G20.
"PM Trudeau juga menyampaikan dukungannya terhadap aplikasi Indonesia di dalam OECD. Ia akan bicara dengan anggota OECD lagi untuk memberikan konsiderasi atau pertimbangan yang positif terhadap aplikasi Indonesia di OECD," tandas Retno.
Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama
Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.
Jokowi-PM Trudeau upayakan negosiasi ICA-CEPA selesai akhir 2024Presiden Joko Widodo mengupayakan negosiasi Indonesia-Kanada Comprehensive Economic Partnership Agreement (ICA-CEPA) dapat selesai akhir tahun 2024. Hal ...
Baca lebih lajut »
Timnas U-23 Indonesia Diuntungkan dengan Jadwal Kualifikasi Piala Asia U-23 2024Timnas U-23 Indonesia bakal memulai petualangannya di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 pada pekan ini
Baca lebih lajut »
China Taipei U-23 Antisipasi Timnas Indonesia U-23 Sebagai Tuan Rumah Kualifikasi Piala Asia 2024Bermain di Grup K, China Taipei U-23 akan bertemu dengan timnas Indonesia U-23 dan Turkmenistan U-23 di Stadion Manahan, Solo mulai Rabu (6/9/2023) mendatang.
Baca lebih lajut »
Dapat Relaksasi hingga 2024, Freeport Indonesia Mulai Ekspor Konsentrat TembagaKementerian ESDM memang sudah memberikan rekomendasi ekspor per 9 Juni 2023. Namun, kepastian akhirnya berada di tangan Kementerian Perdagangan (Kemendag) dan Ditjen Bea Cukai Kementerian Keuangan.
Baca lebih lajut »
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024Jadwal lengkap pertandingan Timnas Indonesia U-23 pada ajang Kualifikasi Piala Asia U-23 2024
Baca lebih lajut »
2024 Indonesia Berpotensi Darurat Kekurangan Guru, Begini Antisipasi KemendikbudDirjen Guru dan Tenaga Kependidikan Kemendikbud menyebut Indonesia berpotensi darurat kekurangan guru pada tahun 2024. Ini langkah antisipasi dari Kemendikbud.
Baca lebih lajut »