Holcim (SMCB) & Semen Indonesia (SMGR) Pamer Teknologi Pengolahan Limbah ke Pemerintah Jepang
Bisnis.com, JAKARTA - Produsen semen Holcim, PT Solusi Bangun Indonesia Tbk yang berada di bawah grup PT Semen Indonesia Tbk , memamerkan sistem teknologi pengolahan limbahnya kepada delegasi pemerintah Jepang di Pabrik Narogong, Jawa Barat.
Berbagi nilai dan komitmen pada pembangunan berkelanjutan, Holcim menjalin kerja sama strategis dengan perusahaan semen asal Jepang, Taiheiyo Cement Corporation . Selain itu, SMCB juga berkolaborasi dengan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dalam pemanfaatan sampah domestik di TPST Bantargebang menjadi bahan bakar alternatif berupa RDF melalui metode landfill mining.
“Pemerintah Jepang mendukung upaya-upaya kerja sama ini termasuk kerja sama yang dilakukan oleh SIG, SBI, dan TCC. Saya sangat menghargai kerja sama yang telah dibangun ini dan ingin melihat lebih banyak proyek yang dilakukan dan bagaimana teknologi Jepang berkontribusi pada ekonomi sirkular di Indonesia,” kata Masato Usui.
Sementara itu, metode Co-processing adalah metode pengelolaan limbah yang ramah lingkungan, menggunakan tanur semen milik PT Solusi Bangun Indonesia, Tbk yang bersuhu tinggi - sampai dengan 1.500°C - dan stabil, untuk memusnahkan limbah tanpa meninggalkan residu apa pun.