Pada hari pertama PSBB, sebanyak 81 kendaraan belum menerapkan jarak aman penumpang. Itu berdasarkan pengamtan di tiga check point.
PT Jasa Marga Tbk bersama Patroli Jalan Raya Kepolisian dan PT Jasa Marga Tbk mengawasi sejumlah akses pintu masuk di jalan tol wilayah Jabodetabek, yang dikelola Jasa Marga Group.
Langkah itu dilakukan untuk memastikan efektivitas penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar di wilayah DKI Jakarta. Ada tiga lokasi yang dijadikan check point, yakni akses Gerbang Tol Cikunir 2 Jalan Tol JORR, GT Tomang dan GT Kapuk Jalan Tol Dalam Kota Jakarta.Pada check point dilakukan pemisahan berdasarkan pengamatan visual kendaraan yang terindikasi belum menerapkan jarak aman antar penumpang.
Kepala Induk 1 PJR Ditlantas Polda Metro Jaya, Bambang Krisnady, menuturkan sejauh ini petugas gencar mengimbau masyarakat agar mematuhi peraturan. Terutama saat melintas wilayah PSBB. "Kami harap masyarakat dapat mematuhi pembatasan 50% kapasitas kendaraan. Misalnya kapasitas kendaraan non-sedan yang sebelumnya 6-7 orang, sekarang hanya 3-4 orang yang diperbolehkan,” jelas Bambang dalam keterangan resmi, Sabtu .Corporate Communication & Community Development Group Head Jasa Marga, Dwimawan Heru, juga mengimbau seluruh masyarakat untuk mengikuti anjuran pemerintah agar tidak bepergian.
"Ini demi kepentingan bersama untuk memutus rantai penyebaran covid-19. Masyarakat agar bekerja, belajar dan beribadah di rumah. Jika harus keluar rumah untuk hal yang sifatnya darurat atau mendesak, wajib menggunakan masker," tutup Heru.
Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama
Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.
Hari pertama PSBB, cuaca berawan hingga hujan ringan warnai JakartaHari pertama diterapkan status Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) pada Jumat ini, cuaca di Jakarta diperkirakan berawan hingga hujan ringan.\r\n\r\nDari ...
Baca lebih lajut »
Berawan dan Hujan Ringan Warnai Hari Pertama PSBB JakartaHari ini bertepatan dengan Jumat Agung yang memiliki tradisi hujan menjelang sore hari ini
Baca lebih lajut »
Hari Pertama PSBB DKI Jakarta, 1.000 Sembako Spesial Buat Kebayoran LamaBantuan di hari pertama PSBB ini datang dari Kementerian Sosial untuk kalangan khusus di Kecamatan Kebayoran Lama. PSBB
Baca lebih lajut »
Hari Pertama PSBB DKI, Dishub Bekasi Pantau Perbatasan dengan JakartaPembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) resmi diberlakukan di DKI Jakarta hari ini. Perbatasan Jakarta-Bekasi dijaga ketat oleh Dinas Perhubungan Kota Bekasi.
Baca lebih lajut »
Hari Pertama PSBB, 1.000 Sembako Disalurkan ke Kebayoran LamaSebanyak 1.000 paket sembako untuk pekerja informal akan disalurkan di Kecamatan Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, di hari pertama penerapan status Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB), Jumat (10/4).
Baca lebih lajut »
Hari Pertama PSBB Jakarta, Fitur GoRide Gojek dan Grab Bike Hilang, Driver Mengaku Keberatan - Tribunnews.comHari pertama pemberlakuan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di DKI Jakarta langsung berimbas pada layanan transportasi ojek online.
Baca lebih lajut »