Harga gabah di Kabupaten Bantul, DI Yogyakarta anjlok hingga Rp 5.500 per kilogram (kg), padahal Harga Pembelian Pemerintah (HPP) yang berlaku saat ini sebesar Rp 6.500/kg. Ketua Komisi IV DPR RI, Siti Hediati Hariyadi atau Titiek Soeharto, mengimbau Perum Bulog untuk segera menyerap gabah petani sesuai HPP agar harga gabah di pasaran tidak terus turun dan petani tidak rugi.
Foto: ANTARA FOTO/YUSUF NUGROH\Ketua Komisi IV DPR RI, Siti Hediati Hariyadi atau Titiek Soeharto bicara harga gabah di Kabupaten Bantul, DI Yogyakarta anjlok hingga Rp 5.500 per kilogram (kg). Padahal Harga Pembelian Pemerintah ( HPP ) yang berlaku saat ini sebesar Rp 6.500/kg. HPP itu telah naik dari sebelumnya Rp 6.000/kg dan yang terbaru berlaku mulai 15 Januari 2025. Hal ini dikatakan saat meninjau panen di Kabupaten Bantul bersama Menteri Pertanian, Rabu (15/1) kemarin.
'Sangat disayangkan pada saat panen harga gabahnya turun dan ini tentunya akan merugikan petani karena harga yang ditetapkan Rp 6.500, tapi disini Rp 5.500,' ujar Titiek Soeharto, dalam keterangannya, dikutip Kamis (16/1/2025).\Oleh karena itu, Titiek meminta Bulog untuk segera menyerap gabah petani dengan mengacu pada HPP. Pembelian gabah oleh Bulog menurutnya harus dilakukan untuk menjaga harga di petani.'Kami dari DPR menghimbau agar Bulog segera melaksanakan fungsinya menyerap berapapun panen yang dihasilkan petani supaya kerja keras petani, dan bantuan-bantuan yang diberikan Pemerintah tidak sia-sia,' tegasnya.\Sementara itu, Titiek mengapresiasi kerja keras para petani dan juga respon cepat pemerintah dalam memberi bantuan sarana dan prasarana produksi sehingga rata-rata hasil panen saat ini mencapai kurang lebih 7,7 ton perhektare. 'Hari ini kita menyaksikan bahwa para kelompok tani sudah ada yang mendapat combine harvester, kemudian pupuk dan hari ini kami menyaksikan hasil panen yang cukup besar yaitu 7,7 ton per hektare,' katanya. Di lokasi yang sama, Menteri Pertanian (Mentan), Andi Amran Sulaiman menyampaikan pembelian gabah sebesar Rp 5.500/kg seperti yang terjadi saat ini di Kabupaten Bantul bisa menyebabkan kerugian besar hingga Rp 25 triliun karena terdapat selisih sebesar Rp 1.000/kg. 'Selisih Rp 1.000 itu besar karena rencana target panen kita 25 juta ton. Artinya apa? Petani bisa kehilangan pendapatan petani hingga Rp 25 triliun. Tadi kita dengar langsung dari petani harganya Rp 5.500. Artinya apa? Kalau selama 4 bulan ini panen puncak harganya di bawah HPP, ini bisa berdampak pada kerugian,' katanya. Selain itu, kata Amran, anggaran sektor pangan yang diberikan negara untuk membantu petani bisa habis dengan sia-sia. Karena itu, jalan satu-satunya yang harus dilakukan saat ini adalah melakukan penyerapan secara maksimal. Dia juga mengingatkan Perum Bulog untuk menyerap gabah dan beras secara maksimal. Apalagi terkait pembelian sesuai HPP merupakan arahan langsung dari Presiden Prabowo Subianto
Harga Gabah Bulog Petani Titiek Soeharto HPP Kementerian Pertanian
Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama
Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.
Harga Gabah Anjlok, Peran Bulog Dinantikan PetaniKetika harga gabah anjlok Bulog harus cepat menyerap gabah petani
Baca lebih lajut »
Zulhas Tegas HPP Gabah Rp 6.500, Bulog Siap Serap Gabah PetaniMenteri Koordinator Bidang Pangan RI Zulkifli Hasan menegaskan harga pokok penjualan (HPP) gabah kering panen (GKP) Rp 6.500 perkilogram. Pabrik-pabrik yang tidak membeli gabah dengan harga tersebut tidak akan bisa menjual berasnya ke Bulog dan Bulog siap membeli gabah langsung dari petani.
Baca lebih lajut »
Menteri Zulkifli Hasan Pastikan Harga Gabah Minimal Rp6.500Menteri Koordinator Bidang Pangan Zulkifli Hasan menegaskan harga gabah yang dibeli dari petani tidak boleh di bawah Harga Pembelian Pemerintah (HPP) sebesar Rp6.500. Bulog akan membeli langsung gabah ke petani jika harga di bawah HPP. Langkah ini diambil untuk mensejahterakan petani dan menjaga harga gabah agar tidak anjlok saat masa panen tiba.
Baca lebih lajut »
Harga Gabah Sudah Anjlok Sebelum Panen Raya, Perum Bulog Dituding Tidak Maksimal Lakukan PenyerapanBerita Harga Gabah Sudah Anjlok Sebelum Panen Raya, Perum Bulog Dituding Tidak Maksimal Lakukan Penyerapan terbaru hari ini 2025-01-10 14:21:28 dari sumber yang terpercaya
Baca lebih lajut »
Panen Raya Diprediksi Maju, Menko Zulhas Minta Gabah Petani Diserap dengan Harga BagusMenteri Koordinator Bidang Pangan Zulkifli Hasan (Zulhas) memerintahkan agar gabah-gabah yang dihasilkan oleh para pentani saat panen raya harus diserap. Hal ini bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan petani.
Baca lebih lajut »
Zulhas Minta Gabah Petani Diserap dengan Harga Rp6.500 - Rp7.000Menko Pangan Zulkifli Hasan meminta pemerintah daerah dan Bulog memastikan seluruh gabah petani saat panen raya yang diprediksi akan maju ke Februari dan Maret, bisa terserap dengan harga yang bagus. Zulhas juga mengungkapkan, pihaknya telah merumuskan formula harga gabah yang akan diserap.
Baca lebih lajut »