e-Meterai akan mempermudah penggunaan meterai untuk dokumen-dokumen elektronik
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - PT Finnet Indonesia melakukan penandatanganan kerja sama distribusi e-Meterai dengan PT Pos Finansial Indonesia , PT Multimedia Nusantara , dan PT Kuwais International. Bertempat di Tugu Kunskring Palais, kegiatan tersebut dihadiri oleh Direktur Business & Marketing Finnet Irena Aldanituti, Direktur Utama PT POSFIN Setyo Budianto, Group Head of Telkompajakku Setio Purwanto, serta Direktur Utama PT Kuwais International Alip Setyo Wibowo.
Baca Juga e-Meterai merupakan salah satu jenis meterai dalam format elektronik yang digunakan untuk dokumen elektronik. e-Meterai berbentuk label yang penggunaannya dilakukan dengan cara dibubuhkan pada dokumen melalui sistem meterai elektronik. Adanya . Perusahaan tidak perlu lagi mencetak dokumen dan mengirimkannya secara konvensional. Dengan menggunakan e-Meterai, pembubuhan dapat dilakukan secara elektronik, cepat, dan efisien.
Alda juga menambahkan rasa hormat kepada para mitra strategis dan akan memberikan usaha terbaik Finnet untuk men-support mereka. “Apresiasi saya kepada POSFIN, TelkomMetra, dan Kuwais untuk bersama-sama dengan Finnet dalam mengakselerasi penggunaan e-Meterai ini. Kami yakin dengan kerja sama ini, akan memberikan hasil yang terbaik untuk perusahaan, bangsa, dan negara yang kita cintai ini, ” jelas Alda.
Selanjutnya Group Head of Telkompajakku, TelkomMetra menyatakan TelkomMetra juga senang bisa berkolaborasi dengan Finnet sebagai salah satu mitra strategis authorized dealer e-Meterai."Kebutuhan e-Meterai saat ini merupakan salah satu solusi digital di masyarakat yang diyakini akan semakin diperlukan.