Direktur Eksekutif Energy Watch Mamit Setiawan mendorong agar pemerintah segera melakukan revisi Kepmen ESDM No 13/2022
Mamit memandang, adanya BLU bisa menjunjung prinsip keadilan yang lebih baik bagi produsen batu bara di Indonesia. ’’Revisi tersebut harus segera dilakukan agar rasa keadilan bagi seluruh produsen batu bara. Jangan sampai karena aturan denda yang besar produsen enggan berkontrak dengan PLN,’’ ujarnya di Jakarta.
Dia juga mewanti-wanti agar seluruh pihak bisa menomorsatukan kepentingan nasional. Dengan disahkannya BLU batu bara, maka asas keadilan, gotong royong dan menjaga daya beli masyarakat bisa tercapai. Baca juga:Lebih Cepat, Indonesia Bisa Stop Operasi PLTU Batu Bara pada 2045Menurut dia, BLU merupakan solusi dari security of supply bagi kebutuhan batu bara bagi PLN. Sehingga pasokan batu bara bagi sektor kelistrikan nasional terjamin aman. ’’Melalui implementasi BLU maka akan tercipta kepastian yaitu PLN tetap membeli dengan harga USD 70 per MT.
Selain itu, adanya BLU akan membuat terciptanya ekosistem industri batu bara yang sehat dan berkesinambungan. Beban fiskal yang harus ditanggung oleh pemerintah juga tidak bertambah. Di saat yang sama, upaya menjaga tarif dasar listrik pun bisa berjalan. Mengingat pentingnya fungsi BLU tersebut, Mamit mendorong kepada Presiden Joko Widodo untuk segera mengesahkan peraturan terkait posisi BLU ini. ‘’Jangan sampai pasokan HOP bagi PLN terus berkurang dan bisa berpotensi menimbulkan gangguan terhadap pasokan listrik, baru kita ramai untuk mensahkan peraturan soal BLU ini. Lebih baik sedia payung sebelum hujan turun,’’ tuturnya.
Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama
Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.
Samsung Resmi Rilis Galaxy Watch 5, Watch 5 Pro dan Buds 2 ProMelengkapi Galaxy Z Fold 4 dan Z Flip 4, Samsung merilis Galaxy Watch 5, Watch 5 Pro dan Buds 2 Pro. Ini spesifikasi dan harganya di Indoensia: SamsungUnpacked
Baca lebih lajut »
Bos Pertamina Beberkan Tiga Jurus Turunkan Emisi KarbonUntuk mengurangi emisi karbon, Pertamina akan melakukan tiga hal, yakni energy mixed, energy efficiency, dan nature based solution.
Baca lebih lajut »
Alasan PT LIB Revisi Jadwal Pertandingan PersebayaPT LIB menjelaskan alasan mengabulkan permintaan Persebaya Surabaya dan tuntutan Bonek terkait revisi jadwal pertandingan Liga 1 2022-2023
Baca lebih lajut »
Pemerintah Tetapkan 13 Proyek Strategis Nasional Baru, Salah Satunya di IKNPenetapan 13 PSN baru tertuang dalam Peraturan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian No. 9/2022.
Baca lebih lajut »