Dua Demonstran Wafat, Polisi Golkar Ini Prihatin

Indonesia Berita Berita

Dua Demonstran Wafat, Polisi Golkar Ini Prihatin
Indonesia Berita Terbaru,Indonesia Berita utama
  • 📰 republikaonline
  • ⏱ Reading Time:
  • 70 sec. here
  • 3 min. at publisher
  • 📊 Quality Score:
  • News: 31%
  • Publisher: 63%

Aparat keamanan seharusnya lebih persuasif dalam menangani demonstrasi mahasiswa.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Dua mahasiswa merenggang nyawa saat melakukan demonstrasi di Kendari, Sulawesi Tenggara. Kematian dua mahasiswa ini mengundang banyak simpatik sekaligus kecaman dari berbagai kalangan. Mengingat aksi unjuk rasa dilindungi oleh undang-undang.

Politikus Partai Golkar, Ace Hasan Syadzily menyatakan partainya turut prihatin dan berbelasungkawa atas wafatnya dua orang mahasiswa saat melakukan demonstrasi. Pihaknya berharap aparat keamanan dapat bertindak lebih lebih persuasif dalam menangani demonstrasi mahasiswa."Jangan ada tindakan represif atas demontrasi mahasiswa yang ingin menyampaikan aspirasinya," tegas Ace kepada Republika.co.id, Jumat .

Baca Juga Ace menghimbau kepada seluruh komponen bangsa untuk mengedepankan dialog secara damai untuk menyelesaikan berbagai perbedaan pandangan terkait dengan pembahasan undang-undang. Selain itu, partainya juga menekankan agar dalam penyusunan dan pembahasan suatu kebijakan, terutama UU, terlebih dahulu disosialisasikan kepada masyakarat.

"Sehingga mendapatkan berbagai masukan dari masyarakat. Banyak substansi dari pembahasan UU yang dinilai kontroversial itu belum tersosialisasikan dengan baik kepada seluruh komponen masyarakat," terang Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI itu. Selanjutnya, Partai Golkar juga menghimbau kepada masyarakat untuk tenang dalam menyikapi perkembangan situasi politik akhir-akhir ini. Semuanya harus tetap bekerja sesuai dengan peran kita masing-masing."Presiden Jokowi, kami yakin akan mengambil langkah-langkah yang tepat dalam menyikapi secara politik dengan cara dialog dan transparan," tutup Ace.

Berita ini telah kami rangkum agar Anda dapat membacanya dengan cepat. Jika Anda tertarik dengan beritanya, Anda dapat membaca teks lengkapnya di sini. Baca lebih lajut:

republikaonline /  🏆 16. in İD

Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama

Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.

Dua Polisi Luka Saat Ricuh di Depan DPRD SultraDua Polisi Luka Saat Ricuh di Depan DPRD SultraKericuhan tersebut mengakibatkan seorang mahasiswa Universitas Halu Oleo bernama Randi meninggal dunia.
Baca lebih lajut »

Viral Pemalak Pukul Sopir Truk Pakai Palu di Palembang, Dua Pelaku Ditangkap PolisiViral Pemalak Pukul Sopir Truk Pakai Palu di Palembang, Dua Pelaku Ditangkap PolisiSetelah video itu tersebar, jajaran direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Sumsel melakukan penyelidikan.\n\n
Baca lebih lajut »

Debat calon rektor UI dihadiri dua menteriDebat calon rektor UI dihadiri dua menteriDua menteri menghadiri debat tiga calon Rektor Universitas Indonesia (UI), yakni Menteri Keuangan Sri Mulyani dan Menko Perekonomian Darmin ...
Baca lebih lajut »

Dua Tokoh Partai Republik Dukung Pemakzulan TrumpTrump diketahui menekan Presiden Ukraina untuk menjegal lawan politiknya, Joe Biden.
Baca lebih lajut »

Ketua BEM UI: Pemerintah dan Oposisi Sama Saja, Dua-duanya Ngawur Mau Sahkan RKUHP - Tribunnews.comKetua BEM UI: Pemerintah dan Oposisi Sama Saja, Dua-duanya Ngawur Mau Sahkan RKUHP - Tribunnews.comKetua Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) UI Manik Marganamahendra memastikan jika aksi unjuk rasa mahasiswa tidak ditunggangi siapapun.
Baca lebih lajut »

Lawan cedera, Fitriani maju ke babak dua Korea Open 2019Lawan cedera, Fitriani maju ke babak dua Korea Open 2019Pebulutangkis tunggal putri Indonesia Fitriani maju ke babak dua turnamen bulu tangkis Korea Open 2019 di Incheon Airport Skydome, Incheon, Korea ...
Baca lebih lajut »



Render Time: 2025-04-07 03:59:11