Gelaran DTW Festival melengkapi program rutin Pasar Senggol Summarecon Mal Bekasi.
Bekasi, Beritasatu.com - Summarecon Mal Bekasi menyelenggarakan acara teranyar bertajuk 'Downtown Walk Festival 2019' di area parkir barat The Downtown Walk, mulai 26 September hingga 27 Oktober 2019. Acara ini menampung keinginan para milenial untuk kongkow bersama dan pengunjung mal pada umumnya.
"Kami hadir dengan konsep baru untuk para pengunjung, terutama para milenial," ujar Center Director Summarecon Mal Bekasi, Ugi Cahyono, di Bekasi, .Ugi mengatakan, tahun keenam ini mengusung konsep yang berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya. Konsep acara yang dihadirkan dengan menggabungkan berbagai elemen yang biasa menjadi pelengkap dari kehidupan milenial seperti musik, komunitas, seni, hobi, dan kuliner.
Gelaran DTW Festival, melengkapi program rutin Pasar Senggol Summarecon Mal Bekasi, yang setiap tahunnya menghadirkan kuliner khas nusantara dan mancanegara."Dalam satu tahun, akan ada gelaran Pasar Senggol dan DTW Festival. Kedua festival ini yang akan rutin kami selenggarakan," jelas Ugi. Ugi menambahkan, ragam aktifitas seperti hiburan musik yang dikemas di antaranya puluhan gerai kuliner, komunitas seni dan hobi, ikut menyemarakan gelaran acara sepanjang 32 hari nanti. Dengan begitu, diharapkan pengunjung dapat merasakan suasana yang berbeda sambil menikmati nuansa warna-warni penuh keceriaan di setiap sudut area DTW Festival.
"Gelaran DTW Festival diharapkan dapat membuat pengunjung merasakan nuansa yang berbeda dan menyenangkan serta menjadi daya tarik di Summarecon Mal Bekasi," imbuh Ugi.
Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama
Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.
Kontrasepsi Modern Bermanfaat Bagi Perencanaan KeluargaKontrasepsi modern bermanfaat bagi perempuan, termasuk generasi milenial.
Baca lebih lajut »
Prediksi Bill Gates Soal 'Bekerja Tanpa Meja'Bagi generasi milenial, 'remote work' jauh lebih disukai.
Baca lebih lajut »
Selendang Arimbi Tularkan Semangat Positif untuk Generasi MilenialOperet Aku Anak Rusun kembali menghadirkan karya kedua berjudul Selendang Arimbi, pada 16 November 2019 di Ciputra Artpreneur, Jakarta.
Baca lebih lajut »
Pemprov Jawa Tengah ajak generasi milenial minum jamuPemerintah Provinsi Jawa Tengah mengajak generasi milenial untuk meminum berbagai jenis jamu dengan khasiat masing-masing sebagai upaya melestarikan warisan ...
Baca lebih lajut »
Petrokimia Gresik ajak generasi milenal bertaniPT Petrokimia Gresik mengajak generasi milenial di Indonesia untuk menekuni pertanian dengan melahirkan pengusaha muda pertanian yang mampu memberikan dampak ...
Baca lebih lajut »
3 Kiat Open Trip Menyenangkan Bagi Generasi MilenialTren berlibur untuk melepas penat menjadi kebutuhan yang semakin tinggi belakangan ini. generasimilenial
Baca lebih lajut »