Pasukan TNI-Polri sudah menempati pola yang diatur.
Jakarta, Beritasatu.com - Polri memastikan pihaknya bersama TNI serta pemerintah daerah dan institusi terkait siap mengamankan pelantikan Presiden dan Wakil Presiden pada Minggu 20 Oktober yang akan datang.
"Terdapat 30.000 personel yang dilibatkan," kata Kabid Penum Kombes Asep Adi Saputra di Mabes Polri Jakarta, Jumat . Dia mengatakan, pasukan TNI-Polri sudah menempati pola yang diatur. Ring satu adalah operasi Waskita yang menjadi tanggung jawab Paspampres, ring dua TNI , dan ring tiga Polri.Asep Adi Saputra memastikan ada sembilan kepala negara yang akan hadir. Selain itu, perwakilan atau utusan khusus dari negara.Menurut dia, ada beberapa penguatan pengamanan di objek vital. Hal ini untuk menjamin keamanan baik di titik kegiatan atau objek yang perlu dilakukan antisipasi pengamanan.
Secara prinsip sebagai negara demokrasi polisi mempersilakan orang atau kelompok menyampaikan pendapatnya di muka umum. Namun dalam konteks pelantikan Presiden dan Wakil Presiden pada 20 Oktober, polisi memiliki penilaian secara khusus. “Bagi masyarakat yang ingin menyampaikan pendapatnya harus betul-betul secara prosedural, artinya harus menyampaikan pemberitahuan. Apabila berpotensi sesuatu akan mengancam atau mengganggu jalannya kegiatan, dengan tegas kita akan melarang,” sambung Asep Adi Saputra.
Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama
Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.
TNI-Polri Gelar Pasukan Pengamanan Pelantikan Jokowi-Ma'rufPanglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto menyatakan bahwa marwah NKRI dipertaruhkan dalam pengamanan pelantikan presiden-wakil presiden pada 20 Oktober nanti.
Baca lebih lajut »
TNI-Polri di Sulsel siap amankan pelantikan Presiden-Wakil Presiden RIPangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Surawahadi mengatakan, pihaknya bersama Polri di Sulawesi Selatan siap mengamankan pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI ...
Baca lebih lajut »
30.000 Personel TNI-Polri Siap Amankan Pelantikan Presiden30.000 TNI/Polri siap mengamankan pelantikan presiden dan wakil presiden yang dimulai hari ini.
Baca lebih lajut »
Jelang Pelantikan Presiden, TNI-Polri Gelar Patroli BersamaRabu (16/10/2019) malam, hingga Kamis (17/10/2019) dini hari, petugas gabungan TNI dan Polri, menggelar patroli keamanan bersama di wilayah Kabupaten Lumajang.
Baca lebih lajut »
Polri Bolehkan BEM SI Demo Hari Ini, Asal Tidak AnarkistisPolri membolehkan BEM seluruh Indonesia menggelar demo hari ini. Tapi, jika anarkistis Polri akan membubarkan.
Baca lebih lajut »
Polri Bongkar Jaringan Nikah Pesanan ke TiongkokAda dua orang yang jadi tersangka tindak pidana perdagangan orang (TPPO) ini.
Baca lebih lajut »