Dalam acara yang juga dihadiri Wakil Presiden terpilih Ma'ruf Amin itu, JK mengungkit sulitnya menjalankan peran sebagai ulama dan umara sekaligus.
TEMPO.CO, Jakarta - Wakil Presiden Jusuf Kalla atau JK menghadiri acara ulang tahun Majelis Ulama Indonesia ke-44, yang digelar di Hotel Grand Sahid Jaya, Jakarta Pusat, Sabtu, 27 Juli 2019. 'Pak Ma'ruf Amin nanti dari ulama menjadi umara atau dua-duanya gitu kan. Nanti sulit ini, antara ulama dan umara bergabung bersama,' kata JK saat memberi sambutan.Ulama merupakan pemuka atau seorang yang ahli di bidang agama. Sedangkan umara dapat diartikan sebagai pemimpin pemerintahan.
Ia mencontohkan dalam sejarah Indonesia, MUI yang berdiri pada 1975, selalu memberi kritik dan masukkan pada pemerintah.'Ada yang lembut, ada yang keras. Terutama waktu zamannya awal-awal Pak Hamka. Bagaimana kerasnya pandangan dan nasehat MUI,' kata JK.Meski begitu, JK mengatakan pemerintah selalu berterima kasih atas segala masukan itu. Berbagai nasihat dan kritik dari MUI itu juga yang menjadi salah satu faktor Indonesia bisa tetap berjalan hingga saat ini.
Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama
Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.
Di Depan JK, Gubernur BI Pamer Turunkan Suku Bunga AcuanPerry mengatakan, dengan inflasi yang rendah dan nilai tukar yang stabil maka terbuka ruang kebijakan moneter yang mendukung momentum pertumbuhan ekonomi. Inflasi BankIndonesia via detikfinance
Baca lebih lajut »
Jokowi dan JK Hadir di Acara Pembubaran TKNPresiden terpilih RI Joko Widodo tiba di lokasi penyelenggaraan pembubaran Tim Kampanye Nasional (TKN) di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (26/7) sekitar pukul 16.30 Jokowi
Baca lebih lajut »
Jokowi-JK Hadiri Pembubaran TKN di MentengJajaran Tim Kampanye Nasional (TKN) berkumpul di Restoran Seribu Rasa, Menteng, Jakarta Pusat sore ini. TKN dijadwalkan...
Baca lebih lajut »
Anies Baswedan Akan Hadir di Laga PSM Vs Persija, JK Belum PastiGubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dipastikan menghadiri laga PSM Makassar vs Persija Jakarta. Namun, Wakil Presiden Jusuf Kalla belum pasti.
Baca lebih lajut »
Kala JK Pensiun Masih Ingin BerkiprahJK menyatakan, dirinya akan tetap eksis dan aktif meski tak lagi berkiprah di panggung politik.
Baca lebih lajut »