Sosok Indra Utoyo yang resmi ditunjuk sebagai Direktur Utama PT Allo Bank Indonesia Tbk. (BBHI) memiliki pengalaman panjang di bidang teknologi perbankan.
Merujuk pada akun linkedin, Indra mengenyam pendidikan di sejumlah universitas ternama. Dia merupakan lulusan Institute Teknologi Bandung dengan gelar sarjana teknik telekomunikasi. Kemudian 7 tahun setelah itu, Indra melanjutkan pendidikan master di Imperial College London, Inggris .Terakhir, dia mengantongi gelar doktor di Universitas Indonesia. Sebelum masuk BRI, Indra berkarir selama 16 tahun 11 bulan di PT Telkom Indonesia Tbk. .
Setelah masa jabatannya sebagai direktur IT BRI berakhir, atau pada Maret 2022, Indra fokus sebagai Praktisi DX, penggemar perbankan digital, pembangun ekosistem venturing dan startup.Sebelumnya, dikutip dari laman resmi Allo Bank, Indra diangkat sebagai direktur utama Allo Bank berdasarkan keputusan Rapat Umum Pemegang Saham tahun 2022. Selain Indra, perseroan juga mengangkat profesional lain, yakni Sajal Bhatnagar sebagai Direktur.
Sebelumnya, Bank digital besutan CT Group, PT Allo Bank Indonesia Tbk. telah mengantongi izin persetujuan pengembangan uang elektronik server based, aplikasi Allo Bank, serta QRIS MPM.Selain itu, Allo Bank juga sudah mendapatkan perizinan kerja sama dengan PT Bank Mega, PT Rintis Sejahtera, PT Artajasa Pembayaran Elektronis, PT Ayopop Teknologi Indonesia, PT Advance Intelligence Indonesia, dan PT ASLI Rancangan Indonesia.
Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama
Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.
Saham Bank Digital Rontok, Begini Prospek Allo Bank (BBHI) Kata CT | Finansial - Bisnis.comPada perdagangan kemarin, Rabu (18/5) saham PT Allo Bank Indonesia Tbk. (BBHI) dan PT Bank Jago Tbk. (ARTO) masuk zona merah pada.
Baca lebih lajut »
Aroma BBRI di Tubuh Allo Bank (BBHI) dan Ambisi Bank Digital | Finansial - Bisnis.com\'Aroma\' PT Bank Rakyat Indonesia Tbk. (BBRI) cukup kuat di jajaran pejabat baru PT Allo Bank Indonesia Tbk. (BBHI).
Baca lebih lajut »
Profil Aviliani, Komisaris Utama Allo Bank (BBHI) Pilihan Chairul Tanjung | Finansial - Bisnis.comAviliani sempat duduk sebagai komisaris independen di Bank Mandiri (BMRI) dan BRI (BBRI).
Baca lebih lajut »
Evolusi Allo Bank (BBHI) di Jalan Keuangan Digital | Finansial - Bisnis.comRasio kredit bermasalah (NPL) net Allo Bank (BBHI) pada 2021 turun menjadi 0,29 persen.
Baca lebih lajut »
CT Beberkan Cara Allo Bank (BBHI) Cetak Cuan Tahun Ini | Finansial - Bisnis.comSecara umum perbankan selama ini tumbuh dari pinjaman yang disalurkan dan pendapatan di luar bisnis utama (fee based income).
Baca lebih lajut »
Dari Allo Apps hingga QRIS MPM, Allo Bank (BBHI) Kantongi Izin Produk Bank Digital | Finansial - Bisnis.comAllo Bank akan meluncurkan produk digital dan aplikasi Allo Apps melalui acara Allo Bank Festival pada 20 – 22 Mei 2022 di Istora Senayan, Jakarta.
Baca lebih lajut »