Dagangan Incar Dana Seri B Mulai Pertengahan 2022
Bisnis.com, JAKARTA - Dagangan, salah satu startup unggulan HUB.ID, yang dipertemukan dengan MDI Ventures di Dubai Expo 2020 berencana menggalang pendanaan Seri B pada pertengahan 2022.
Ryan mengatakan, Dagangan bermula dari kegelisahannya melihat konsumen e-commerce di daerah pelosok harus membayar ongkos kirim barang yang mahal, terutama kebutuhan sehari-hari. Terkadang harga ongkir lebih mahal dari harga barang. "Permintaan barang di suatu wilayah akan ditampung dan digabung saat pengiriman. Untuk itu biaya pengiriman menjadi sangat murah, bahkan gratis," jelas Ryan.
Terkait kolaborasi dengan MDI melalui HUB.ID, Dagangan berharap dapat memperoleh pendanaan."Walaupun untuk sekarang kami tidak kekurangan dana karena baru saja menerima pendanaan Seri A, yang terpenting saat ini adalah jaringan," katanya.