Chelsea tak perlu khawatir harus ketemu Real Madrid. Sebab, The Blues biasanya meraih trofi di Eropa usai duel tersebut.
Dalam pengundian perempatfinal Liga Champions, Jumat malam WIB, Chelsea selaku juara bertahan dipertemukan dengan raksasa Spanyol Madrid.
Madrid yang harusnya bermain tandang duluan ditukar jadwal menjadi tuan rumah pada leg pertama 5-6 April. Lalu, gantian Chelsea menjamu di Stamford Bridge sepekan kemudian. Ini bisa jadi ajang balas dendam untuk Madrid setelah pertemuan di semifinal musim lalu. Saat itu Madrid tak berkutik di hadapan Chelsea yang menang 2-0 di kandang setelah berimbang 1-1 pada laga tandang.
Madrid boleh menepuk dada karena performa mereka bersama Carlo Ancelotti lagi mantap-mantapnya. Mereka unggul jauh di LaLiga dan menyingkirkan Paris Saint-Germain di babak 16 besar.Sementara, Chelsea saat ini masih diganggu isu seputar kepemilikan klub setelah Roman Abramovich disanksi. Namun, si Putih patut mewaspadai rekor buruk saat menghadapi Chelsea.
Dari lima pertemuan di Eropa, Madrid cuma bisa imbang dua kali dan kalah tiga kali. Nah, dari tiga kekalahan itu, semuanya diderita di laga knockout/final.2021 Champions League SFs: Chelsea ✔️ ➡️ 🏆
Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama
Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.
Chelsea Vs Real Madrid: Los Blancos Tidak Selemah Musim LaluChelsea vs Real Madrid akan tersaji di perempatfinal Liga Champions musim ini. Awas The Blues, Los Blancos tidak selemah musim lalu!
Baca lebih lajut »
Drawing UCL Chelsea Vs Real Madrid: Alasan Los Blancos Pantas CemasChelsea vs Real Madrid tersaji pada perempat final Liga Champions 2021-2022. The Blues tercatat tak terkalahkan dalam 5 pertemuan melawan Madrid.
Baca lebih lajut »
Drawing Perempatfinal Liga Champions: Chelsea Vs Madrid, City Vs AtleticoDrawing perempatfinal Liga Champions 2021/2022 sudah selesai. Juara bertahan Chelsea bertemu Real Madrid.
Baca lebih lajut »
Hasil Drawing Liga Champions, Potensi Derbi Atletico Vs Real Madrid di SemifinalHasil drawing Liga Champions mempertemukan Chelsea vs Real Madrid dan Man City vs Atletico Madrid di perempat final. Derbi Madrid di semifinal?
Baca lebih lajut »