Dishub Karanganyar memastikan akan meliburkan CFD di Jl. Lawu pada Natal dan Tahun Baru 2023. Sementara nasib CFD Colomadu masih menunggu instruksi Bupati.
Solopos.com, KARANGANYAR — di Jl. Lawu pada Natal dan Tahun Baru 2023. Sementara itu, nasib CFD Colomadu di Jl. Adisucipto menunggu kebijakan Bupati Juliyatmono.
Kepala Dinas Perhubungan Karanganyar, Sri Suboko, mengatakan peniadaan CFD di Jl. Lawu mempertimbangkan kelancaran ibadah perayaan Natal. Di Jl Lawu ada tiga gereja yang akan digunakan sebagai tempat ibadah umat Kristiani.“Karena pertimbangan akan ada peribadatan Natal itu maka CFD di Jl Lawu dtiadakan sementara, yaitu tanggal 25 Desember [2022] dan 1 Januari [2023]. Di sana ada tiga gereja yang akan dipakai untuk ibadah,” ujarnya, Jumat .
Kasi Lalu Lintas Dishub Karanganyar, Mulyadi, menambahkan dua gereja di antaranya berada di sisi Jl. Lawu, satu gereja lainnya ada di jalan lain yang terhubung dengan Jl. Lawu. “Tapi aksesnya lewat Jl Lawu,” ujarnya. Untuk mendukung kelancaran lalu lintas dan akses jemaah di sekitar gereja, Dishub menempatkan personel yang akan bertugas bersama aparat Polri dan TNI di pos pengamanan.Sementara itu, peniadaan CFD Colomadu di Jl Adisucipto belum ada kepastian. Ketua CFD Colomadu, Dwi Adi Susilo, mengatakan hingga Saat ini pihaknya masih menunggu arahan Bupati Karanganyar, Juliyatmono. Berbeda dengan Jl. Lawu, di Jl. Adisucipto tidak ada gereja.
Jika akhirnya CFD Colomadu ditutup saat Nataru, maka ini akan jadi kali ketiga setelah diliburkan pada 20 November 2022 dan 11 Desember 2022 lalu. Pada 20 November CFD Colomadu diliburkan karena adaakbar Muktamar ke-48 Muhammadiyah dan Aisyiyah. Sementara pada 11 Desember ada event yang tak kalah besar, yakni pernikahan putra bungsu Presiden Jokowi, Kaesang Pangarep denga Erina Gudono.sekarang.
Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama
Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.
Polres Karanganyar Siapkan Pengamanan di Gereja Hingga Objek WisataSetiap gereja di Karanganyar yang menyelenggarakan ibadah Natal akan diberi pengamanan Polres Karanganyar
Baca lebih lajut »
Jutaan Pemudik Diprediksi Plesiran Ke Karanganyar di Libur NataruBupati Karanganyar Juliyatmono mengatakan pemerintah memprediksikan ada 44 juta pemudik yang bermobilisasi selama Nataru ini. Mobilisasi masyarakat tersebut salah satunya ke Kabupaten Karanganyar sebagai tujuan untuk berwisata.
Baca lebih lajut »
Prakiraan Cuaca Karanganyar Hari Ini 23 Desember 2022, Waspada BencanaInformasi mengenai prakiraan cuaca Karanganyar hari ini, Jumat (23/12/2022), bisa Anda baca pada artikel ini.
Baca lebih lajut »
Apes, Ketua RT di Lalung Karanganyar Kecurian 2 Sepeda Motor SekaligusKetua RT di Lingkungan Beton, Kelurahan Lalung, Kecamatan Karanganyar, Kabupaten Karanganyar, harus merelakan motor Yamaha N-Max dan Honda Beat yang ia parkir di garasi rumah digondol maling.
Baca lebih lajut »
Jembatan Kaca Sky Hills Kemuning Karanganyar Diresmikan di Malam Tahun BaruPelaksana proyek optimistis pembangunan Jembatan Kaca Sky Hills di Kemuning, Ngargoyoso, Karanganyar bakal selesai sebelum malam Tahun Baru meski saat ini progresnya baru 35%.
Baca lebih lajut »