Personel Brimob dikerahkan untuk mencegah bentrokan.
- Personel Brimob dikerahkan ke Desa Loki, Kecamatan Huamual, Kabupaten Seram Bagian Barat, Maluku, Sabtu malam.
Pengerahan pasukan Brimob ke desa tersebut dilakukan untuk mengantisipasi adanya gangguan keamanan di wilayah itu, menyusul adanya ketegangan akibat saling klaim kepemilikan lahan antara sejumlah dusun dan Desa Loki. Kapolda Maluku Irjen Lotharia Latif mengatakan, antisipasi dini itu untuk mencegah bentrokan terbuka.Para personel kepolisian yang dikerahkan itu terdiri dari satu peleton pasukan Brimob dari Kompi 2, dan dua peleton personel Sabhara.
"Saya minta kepada personel untuk secara tegas mencegah adanya bentrok fisik," kata Latif kepada wartawan, Sabtu.Latif juga meminta personelnya menangkap provokator yang mencoba membuat keributan dan gangguan keamanan. "Saya minta dengan tegas untuk menangkap siapa saja yang provokatif dan coba membuat situasi kamtibmas terganggu di Desa Loki," ujar Latif.Ia pun mengimbau masyarakat agar dapat menyelesaikan persoalan yang terjadi dengan kepala dingin, dan lebih mementingkan perdamaian di atas segala kepentingan lainnya.
Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama
Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.
Usut Perkara Korupsi Rusun Cengkareng, KPK Koordinasi dengan Mabes PolriKPK berkoordinasi dengan MabesPolri untuk usut dugaan perkara Korupsi pengadaan lahan rusun di Cengkareng. Selengkapnya 👇🏻
Baca lebih lajut »
Proyek Properti Baru Angkat Marketing Sales APLN 2021Marketing sales saat itu sebesar Rp3,5 triliun sekitar 89% berasal dari penjualan 280 hektare lahan industri di Karawang, Jawa Barat.
Baca lebih lajut »