Bournemouth Tantang Liverpool di Stadion Vitality

Liga Inggris Berita

Bournemouth Tantang Liverpool di Stadion Vitality
LIGA INGGRISLIVERPOOLBOURNEMOUTH
  • 📰 hariankompas
  • ⏱ Reading Time:
  • 77 sec. here
  • 8 min. at publisher
  • 📊 Quality Score:
  • News: 51%
  • Publisher: 70%

Bournemouth menatap pertandingan melawan Liverpool dengan penuh optimisme, meskipun Liverpool memiliki rekor bagus di Stadion Vitality. Bournemouth dalam performa yang bagus dengan catatan tak terkalahkan dalam 11 laga terakhir.

Pertarungan seru diprediksi bakal tersaji di Stadion Vitality, Bournemouth , Inggris, Sabtu (1/2/2025) pukul 22.00 WIB, ketika Bournemouth menjamu pemuncak klasemen Liga Inggris , Liverpool. Performa impresif tim asuhan Andoni Iraola berpotensi menghadang laju 'Si Merah' menuju gelar juara. Perjalanan ke pantai selatan Inggris tidak akan mudah bagi Liverpool. 'Si Merah' memang membawa rekor apik di Stadion Vitality sejak Bournemouth menembus Liga Primer Inggris pada musim 2015-2016.

Liverpool membawa pulang lima kemenangan dan hanya dua kali menderita kekalahan. Hasil negatif itu tercipta pada musim 2016-2017 dengan skor 3-4, lalu terulang dengan skor 0-1 pada musim 2022-2023. Empat kemenangan terakhir Liverpool di markas Bournemouth selalu berbuah minimal tiga gol.Namun, situasi Bournemouth saat ini jauh berbeda dibandingkan musim-musim terdahulu. Dengan berada di peringkat ketujuh, tim berjuluk 'The Cherries' itu menjadi kandidat kuat untuk menjadi duta Inggris dalam kompetisi antarklub Eropa, minimal Liga Konferensi Eropa. Dalam perjalanan klub selama 126 tahun, mereka belum pernah tampil dalam kompetisi kontinental. Bournemouth juga menyambut sang pemuncak klasemen dengan catatan istimewa tak terkalahkan dalam 11 laga Liga Inggris terakhir. Bahkan, dalam dua gim liga terakhir, Bournemouth membuktikan kualitas mereka dengan mengandaskan dua tim yang juga tengah dalam tren penampilan mengagumkan, yaitu Newcastle United dan Nottingham Forest. Dua kemenangan besar itu, termasuk hasil imbang 2-2 melawan Chelsea di Stadion Stamford Bridge, adalah sinyal adanya sesuatu yang tidak bisa dicerna logika dari performa Bournemouth. Tiga hasil luar biasa diraih Bournemouth ketika mereka tidak diperkuat dua penyerang tengah andalan. Mereka adalah Evanilson yang absen hingga April akibat cedera, lalu Enes Unal yang mengakhiri musim lebih cepat akibat cedera ligamen anterior (ACL). Kehadiran dua penyerang tengah itu telah berkontribusi tujuh gol setidaknya hingga pekan ke-20 Liga Inggris.

Berita ini telah kami rangkum agar Anda dapat membacanya dengan cepat. Jika Anda tertarik dengan beritanya, Anda dapat membaca teks lengkapnya di sini. Baca lebih lajut:

hariankompas /  🏆 8. in İD

LIGA INGGRIS LIVERPOOL BOURNEMOUTH STADION VITALITY ANDONI IRAOLA

Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama

Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.

Bournemouth vs Liverpool: Pertemuan Sengit di Vitality StadiumBournemouth vs Liverpool: Pertemuan Sengit di Vitality StadiumPertemuan Bournemouth dan Liverpool di pekan ke-24 Premier League 2024/2025 akan menjadi pertandingan yang menarik untuk diikuti. Kedua tim memiliki sejarah pertemuan yang panjang dan selalu menghadirkan pertandingan yang penuh drama.
Baca lebih lajut »

Jadwal Liga Inggris: Nottingham Forest Vs Liverpool, Chelsea Vs BournemouthJadwal Liga Inggris: Nottingham Forest Vs Liverpool, Chelsea Vs BournemouthChelsea akan bersua Bournemouth yang dibela putra pelatih timnas Indonesia. Jadwal Liga Inggris juga memuat duel Nottingham Forest vs Liverpool.
Baca lebih lajut »

Nunez Raih Kemenangan Liverpool, Kluivert Sumbang Hattrick untuk BournemouthNunez Raih Kemenangan Liverpool, Kluivert Sumbang Hattrick untuk BournemouthDarwin Nunez menjadi pahlawan Liverpool dengan memastikan kemenangan 2-0 atas Brentford pada pertandingan Liga Inggris 2024/2025. Gol-gol Nunez pada masa injury time membawa Liverpool memecahkan tren tiga pertandingan tanpa kemenangan. Sementara itu, Justin Kluivert mencetak hattrick untuk Bournemouth dan membantu timnya mengalahkan Newcastle United dengan skor 4-1.
Baca lebih lajut »

Bournemouth vs Liverpool: Prediksi dan Statistik PertandinganBournemouth vs Liverpool: Prediksi dan Statistik PertandinganBournemouth bersiap menghadapi Liverpool di pekan ke-24 Premier League 2024/2025. Kedua tim memiliki sejarah pertemuan yang menunjukan keunggulan Liverpool. Tinjauan rekor, performa tim, dan statistik pertandingan untuk memprediksi hasil pertandingan.
Baca lebih lajut »

Stadion Anfield Liverpool Sediakan Mushola untuk Salat Bagi Umat MuslimStadion Anfield Liverpool Sediakan Mushola untuk Salat Bagi Umat MuslimStadion Anfield yang merupakan kandang dari klub sepak bola ternama Liverpool FC menyediakan ruang Mushola yang bisa digunakan oleh para supporter Muslim untuk beribadah.
Baca lebih lajut »

Liverpool vs Brentford Darwin Nunez Jadi Pahlawan, Liverpool Dekati Gelar Liga PremierLiverpool vs Brentford Darwin Nunez Jadi Pahlawan, Liverpool Dekati Gelar Liga PremierLiverpool menunjukkan karakter juara dengan kemenangan dramatis 2-0 atas Brentford berkat dua gol telat Darwin Nunez
Baca lebih lajut »



Render Time: 2025-03-22 13:49:42