Masa belajar tatap muka, guru sekolah Lycee Francais divaksin AstraZeneca.
Liputan6.com, Jakarta Memasuki belajar tatap muka, guru sekolah Lycee Francais disuntik vaksin AstraZeneca. Salah satu kebijakan mulai dibukanya pembelajaran tatap muka, para guru sudah divaksin COVID-19. Apalagi Lycee Francais menjadi salah satu sekolah percontohan penerapan protokol kesehatan di DKI Jakarta.
Pada Juli-Agustus 2021, bertepatan dengan libur musim panas sekolah Lycee Francais . Para guru Lycee Francais akan pulang ke Prancis. Di sana, mereka akan lanjut suntik vaksin AstraZeneca dosis kedua. Adapun personel dan pegawai di Lycee Francais De Jakarta yang merupakan orang Indonesia, kata Patrick, semuanya sudah divaksin dengan vaksin Sinovac.
"Kalau anak SD, mereka pada hari pertama masuk, kami tidak langsung belajar. Tapi mereka tur keliling sekolah bersama guru masing-masing. Melihat sekolah dan protokol kesehatan dijelaskan juga sama gurunya," terangnya.