Zakat profesi yang paling banyak dari ASN Kota Bekasi mencapai Rp 800 juta sebulan.
Bekasi, Beritasatu.com - Badan Amil Zakat Nasional Kota Bekasi menyalurkan dana zakat profesi dari aparatur sipil negara maupun masyarakat mencapai Rp 1,254 miliar.
Ketua Baznas Kota Bekasi, H Paray Said, mengutarakan pihaknya menyalurkan dana zakat kepada lima kelompok penerima zakat. Di antaranya 560 guru mengaji, 168 amil jenazah, 1.400 anak yatim duafa, 125 ustaz pondok pesantren, dan 250 santri pondok pesantren. "Kami juga menyalurkan bantuan untuk musala senilai Rp 367 juta," ujar Paray Said di Aula Musdalifah Islamic Centre Kota Bekasi, Selasa .
Paray Said menjelaskan, zakat profesi yang paling banyak dari ASN Kota Bekasi mencapai Rp 800 juta sebulan. Sedangkan sisanya Rp 400 juta berasal dari masyarakat yang menyetornya ke Baznas. Penerimaan zakat profesi di kalangan ASN Kota Bekasi ini meleset dari target. Pemerintah Kota Bekasi mengatakan potensi zakat profesi ASN dapat menembus Rp 1 miliar lebih, namun kenyataannya hanya mencapai Rp 800 juta."Kita akan evaluasi dan dorong agar kepersetaan ASN naik dalam zakat profesi setiap bulan," kata Wakil Wali Kota Bekasi Tri Adhianto Tjahyono.
Tri Adhianto Tjahyono menjelaskan, ada dua organisasi perangkat daerah yang belum maksimal menyerahkan zakat profesi kepada Baznas Kota Bekasi. Padahal sejak beberapa tahun lalu, pemerintah daerah telah menggandeng lembaga tersebut untuk memudahkan aparatur menunaikan kewajibannya setiap bulan."Penyerahan zakat ini sangat bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkan," pungkas Tri Adhianto Tjahyono.
Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama
Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.
Baznas Bekasi naikkan target zakat fitrah jadi Rp1,6 miliarBadan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Bekasi, Jawa Barat menaikkan target perolehan zakat fitrah di wilayah setempat pada bulan Ramadhan 1440 Hijriah ...
Baca lebih lajut »
Zakat Fitrah di Kabupaten Bekasi Ditargetkan Capai Rp1,6 Miliar
Baca lebih lajut »
Dishub Jamin Jalur Mudik di Kota Bekasi Bakal LancarSebanyak 500 personel Dishub akan terjun untuk menjaga kelancaran arus mudik-balik tahun ini. Mereka berjaga mulai H-10 hingga H 5 Lebaran. ArusMudik
Baca lebih lajut »
Tiga Posko Kesehatan Disiagakan di Jalur Mudik Kota BekasiPemkot Bekasi menyiapkan tiga posko kesehatan di jalur mudik wilayah setempat. Dinas Kesehatan juga menyiagakan dokter dan...
Baca lebih lajut »
Anggaran THR PNS Kota Bekasi Tahun Ini Turun Dibanding Tahun Lalu'Emang enggak sebesar tahun lalu, kami menyesuaikan sama keuangan daerah,' kata Kepala BPKAD Kota Bekasi. Megapolitan
Baca lebih lajut »
Rekapitulasi Rampung, Honor Anggota PPS Kota Bekasi Belum Juga CairKendati sudah menyelesaikan rekapitulasi penghitungan suara di Kota Bekasi, honor seluruh anggota Panitia Pemungutan Suara...
Baca lebih lajut »
BJSTK Cabang Bekasi Kota Sediakan 25 Bus Mudik GratisBadan Penyelenggara Jaminan Sosial Ketenagakerjaan (BPJSTK) Cabang Bekasi Kota menyiapkan sebanyak 25 bus untuk mengangkut...
Baca lebih lajut »
Grab, Tokopedia, dan Ovo Kumpulkan Rp 3,2 M di 8 KotaGrab, Tokopedia dan Ovo mengadakan Festival Patungan untuk Berbagi di 8 kota.
Baca lebih lajut »
Dinkes Bekasi Buka Posko Kesehatan di Jalur MudikTiga posko kesehatan yakni di Stasiun Bekasi Jalan Juanda, Mega Bekasi City Jalan Ahmad Yani dan Terminal Induk Kota Bekasi Jalan Juanda.
Baca lebih lajut »
Peringati Nuzulul Qur'an, Wali Kota Pekanbaru Firdaus Jemput ZakatWali Kota Pekanbaru Firdaus melakukan safari Ramadhan malam ke-17 di Masjid Al Mukarramah yang berada di Jalan Ikhlas, Kelurahan...
Baca lebih lajut »