Geliat Lambat Ekonomi Dunia
ORGANISASI Buruh Internasional memprediksi efek ekonomi dari tiga bulan pandemi Coronavirus Disease 2019 setara dengan hilangnya pekerjaan bagi 200 juta orang akibat upaya pencegahan melalui kebijakan tetap di rumah, jaga jarak fisik, dan penutupan wilayah. Sebagian besar negara berhati-hati membuka kembali bisnisnya karena khawatir akan ada gelombang kedua wabah.
Menurut New York Times, bisnis di 38 negara bagian sudah dibuka. Bisnis di negara bagian lain belum atau baru sebagian dibuka. Salah satu yang sudah membuka bisnis secara penuh adalah Alaska, negara bagian dengan populasi 710.231 jiwa dan mencatat 425 kasus infeksi dengan 10 orang meninggal sampai 29 Mei lalu. Gubernur Alaska Michael Dunleavy tak memperpanjang perintah tetap di rumah yang berakhir pada 24 April lalu. Semua jenis usaha dibuka penuh sejak 22 Mei.
Benua lain yang juga mulai membuka bisnis secara perlahan adalah Eropa, khususnya di negara yang jumlah kasus infeksinya menunjukkan tren penurunan. Salah satunya Jerman. Negara yang dipimpin Angela Merkel ini mencatat 182.572 kasus dengan 8.574 orang meninggal hingga 29 Mei lalu. Jumlah itu masih di bawah Prancis, Italia, Spanyol, dan Inggris.
Eropa, yang menyumbang 50 persen pasar pariwisata global, sangat terpukul oleh berbagai pembatasan karena pandemi. Kota yang biasanya ramai, seperti Venesia, Roma, Paris, dan Barcelona, kosong sejak wabah merebak. Menurut CNN, Uni Eropa saat ini masih merekomendasikan semua negara anggotanya membatasi kunjungan wisatawan dari luar.
Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama
Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.
Jemput Rezeki: Sandiaga Nilai Usaha Riswan Produksi Jutaan APD, Bantu Negara Lawan CoronaPria asal Medan itu memproduksi APD dengan kualitas yang tak kalah dari produk impor.
Baca lebih lajut »
12 Negara di Dunia Ini Masih Bebas Virus Corona, Sebagian Berada di Kawasan Pasifik - Tribunnews.comVirus corona jenis baru SARS-CoV-2 diketahui pertama kali menyebar di Kota Wuhan, China, pada Desember 2019 silam.
Baca lebih lajut »
Kematian Covid-19 di India Lampaui China, Ini 10 Negara dengan Kasus Positif Terbanyak di DuniaIndia kini sudah melampaui China dalam hal kasus kematian akibat virus corona, inilah daftar 10 negara dengan kasus Covid-19 terbanyak di dunia.
Baca lebih lajut »
Beredar Wacana Koridor Perjalanan Lintas Negara di Masa PandemiKoridor perjalanan ini rencananya akan berlaku di negara-negara dengan level penyebaran corona COVID-19 yang sama.
Baca lebih lajut »
110 Negara Desak WHO Investigasi Asal-Usul Virus CoronaLebih dari 110 negara telah menyatakan dukungannya untuk penyelidikan independen terhadap respons global pandemi dan asal-usul virus Corona. Coronavirus via detikHealth
Baca lebih lajut »