DEWAN Pengurus Daerah Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan Provinsi Bangka Belitung tetap memercayai Megawati Soekarnoputri sebagai Ketua Umum DPP PDIP untuk Kongres di Bali, Agustus mendatang.
"Tadi teman-teman di Babel sepakat mendukung Bu Mega kembali sebagai Ketua Umum," kata Wakil Bendahara DPP PDIP, Rudianto Chen, disela-sela konferensi tingkat cabang dan konferensi tingkat daerah di Babel, Sabtu .Rencananya, dukungan Babel kepada Megawati akan disampaikan langsung dalam Kongres di Bali pada 8 Agustus 2019 mendatang.
Ketua DPD PDIP Babel, Didit Srigusjaya, mengatakan tidak ada alasan bagi seluruh pengurus DPD di Babel ini untuk tidak sepakat kembali menjagokan Megawati sebagai Ketum PDIP. "Dalam konfercab dan konferda ini kita meminta dan mengukuhkan serta menetapkan, Bu Megawati Soekarnoputri sebagai Ketua Umum DPP PDIP 2020-2025,"kata Didit.
Selain dukungan kepada Megawati, Konferencab dan Konferda juga menentukan Ketua dan Pengurus PDIP di DPC maupun DPD. Pada kesempatan itu juga dilakukan evaluasi atas kinerja dan capaian DPD serta DPC se-Babel. Hadir pada saat itu, Wakil Bendahara Umum, Rudianto Chen, Ketua Bidang Pemenangan Pemilu Bambang Dwi, Ketua Bidang Buruh Tani, Nelayan Mindo Sianipar, dan Ketua Bidang Koperasi, dan UMKM Nursirwan.
Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama
Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.
Aparat diminta konsisten selidiki ekspor timah BabelDPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung meminta aparat penegak hukum konsisten menyelidiki asal usul timah , zirkon dan mineral ikutan lainnya yang diekspor ...
Baca lebih lajut »
Dishut Babel akan bangun 'geological park' Bukit PenyabungDinas Kehutanan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung akan membangun "geological park" atau taman bumi untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat ...
Baca lebih lajut »
Mahfud MD Harap PKS Tetap Jadi OposisiPKS bisa mengambil keuntungan besar pada pemilu 2024 mendatang.
Baca lebih lajut »
Soal Zaken Kabinet, Syafii Maarif: Parpol Tetap Harus Diajak
Baca lebih lajut »
Aa Umbara: KBB Tetap Kondusif Pascapemilu dan Putusan MKKondisi KBB tetap kondusif. Tidak ada riak-riak yang berpotensi mengganggu keamanan pascapemilu dan keputusan MK pada Kamis...
Baca lebih lajut »
Kalah di MK, Prabowo Diimbau Tetap Jadi OposisiPrabowo Subianto diimbau tetap menjadi oposisi setelah kalah dalam sidang sengketa Pilpres 2019 di Mahkamah Konstitusi (MK).
Baca lebih lajut »