Dewa 19 malam ini menggelar konser di Banjarmasin. Gitarisnya, Vega Antares absen lantaran kedua orang tuanya meninggal dalam kecelakaan di Boyolali.
Diketahui, kecelakaan maut tersebut terjadi di ruas jalan Tol Solo-Semarang pada Sabtu pukul 06.50 WIB pagi kemarin. Mobil jenis Toyota Fortuner yang dikendarai orang tua Antares itu menabrak truk tronton yang berjalan searah di depannya.
Terdapat dua penumpang dan satu pengemudi di mobil dinas Badan Keamanan Laut itu. Mobil itu dikemudikan oleh Frigat Inggristianto Putro. Sedangkan penumpangnya adalah Herry Setianegara yang duduk di samping pengemudi bersama istrinya, Ken Respati yang duduk di kursi tengah. Akibat kecelakaan tersebut Frigat dan Herry Setianegara tewas. Sedangkan Ken Respati yang saat itu menderita luka-luka dirawat di rumah sakit. Hari ini, Respati akhirnya meninggal di RS JIH Solo.
Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama
Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.
Eks Danseskoal Korban Tewas Kecelakaan di Boyolali, Ayah Gitaris Dewa 19Mantan Danseskoal, Laksda (Purn) Herry Setianegara yang meninggal dunia usai kecelakaan di Boyolali ternyata merupakan ayah dari gitaris Dewa 19, Vega Antares.
Baca lebih lajut »
Eks Danseskoal-Istri Tewas Kecelakaan di Boyolali, Dewa 19 Ikut BerdukaPasangan Laksda (Purn) Herry Setianegara dan Ken Respati yang tewas dalam kecelakaan di Boyolali merupakan orang tua dari personel Dewa 19.
Baca lebih lajut »
Kecelakaan Mobdin Bakamla, Istri Eks Danseskoal Akhirnya MeninggalKen Respati sempat dirawat di rumah sakit usai kecelakaan di jalan tol Boyolali. Namun, hari ini dia dinyatakan meninggal
Baca lebih lajut »