Masyarakat mengkritik lamanya pencairan BSU Rp1 juta yang dijanjikan cair April 2022, mereka membanjiri medsos Kemenaker dengan tagar RIP BSU
- Pihak Kementerian Ketenagakerjaan menyatakan, aturan terkait bantuan subsidi upah Rp1 juta sudah selesai dibahas. Kini regulasi tersebut menunggu persetujuan Presiden Joko Widodo.
"Saat ini sudah selesai harmonisasi peraturan lintas kementerian, lembaga . Proses selanjutnya untuk persetujuan Presiden atas rancangan Permenakernya," kata Staf Khusus Menteri Ketenakerjaan Dita Indah Sari seperti dikutip dariJika aturannya sudah disetujui Presiden Jokowi, barulah subsidi upah bisa dicairkan kepada pekerja. Namun, pihak Kemenaker belum bisa memberikan informasi kapan tepatnya BSU bisa diterima masyarakat.
Dalam rancangan aturannya, BSU 2022 ditujukan untuk pekerja yang terdampak pandemi, berpenghasilan di bawah Rp 3,5 juta per bulan, aktif terdaftar sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan, dan tidak menerima bantuan sosial pemerintah lainnya. Tadinya, pihak Kemenaker menjanjikan BSU tersebut bisa cair bukan April sebelum Lebaran. Namun sekarang, ternyata aturannya masih menunggu arahan presiden.
Masyarakat pun bertanya-tanya kepada Kemenaker, di media sosial resmi Kementerian yang dipimpin Ida Fauziyah itu. Mereka bahkan menggunakan tagar seperti #BSU, #RIPBSU, dan #BSU2022 di kolom komentar Instagram Kemenaker.
Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama
Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.
Agar Tepat Sasaran, Pengguna Pertalite & Solar Bakal DiaturAgar Tepat Sasaran, DPR Dorong Aturan Pengguna Pertalite & Solar Subsidi
Baca lebih lajut »
Tunggu Aturan DMO, Harga CPO Dunia Melesat 4% Pekan IniHarga minyak kelapa sawit sepanjang pekan ini melesat nyaris 4%
Baca lebih lajut »
BLT UMKM Rp 600 Ribu Siap Cair! Ini Syarat Jadi PenerimaBantuan Langsung Tunai atau BLT UMKM 2022 atau BSU 2022 sebesar Rp 600 ribu dipastikan akan segera dicairkan.
Baca lebih lajut »
Article headlineOLEH: AHMAD HANAFI* SEJAK Agustus 2021 hingga hari ini harga minyak goreng tak kunjung turun. Kebijakan subsidi, bantuan lansung tunai (BLT)...
Baca lebih lajut »
Cerita Warga Bandung Kehilangan Aset Rp566 Miliar, Mohon Keadilan dan Bantuan Presiden JokowiWarga Bandung, Satria Wijaya tengah mencari keadilan karena kehilangan aset miliaran rupiah gara-gara dipailitkan rekannya sendiri. Seluruh aset milik dia bakal...
Baca lebih lajut »
Pembatasan Pertalite dan solar subsidi, akankah efektif membuat subsidi BBM tepat sasaran? - BBC News IndonesiaHingga kini pemerintah masih merumuskan kebijakan teranyar tentang BBM subsidi, tapi pengamat energi dan pengamat ekonomi sependapat bahwa langkah yang ditempuh pemerintah tidak menjadi solusi persoalan kebijakan BBM subsidi di Indonesia.
Baca lebih lajut »