Atalanta akan meminjam Stadion San Siro untuk menjalani kompetisi Liga Champions
REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Atalanta untuk pertama kali sejak klub itu berdiri, akan merasakan kompetisi Liga Champions pada musim 2019/ 2020 mendatang. Meski demikian, tim berjuluk Orobici dipastikan tak akan menggunakan stadion mereka untuk menggelar pertandingan Liga Champions, karena kandang mereka Arena Atleti d'Azzurri tengah di pugar.
Baca Juga Sebelumnya, pasukan Gian Piero Gasperini telah memainkan pertandingan kandang Liga Europa di markas Sassuolo Stadio Mapei, Reggio Emilia, musim lalu dan rumah il Neroverdi julukan Sassuolo telah dianggap memenuhi persyaratan UEFA untuk menggelar laga Liga Champions. Namun, Radio Dea dikutip Football Italia, Rabu , Atalanta telah meminta untuk memindahkan markas sementara mereka ke Stadion San Siro yang merupakan kandang dari tim rival AC Milan.
Terlebih, jarak dari Bergamo ke Kota Milan lebih dekat ketimbang harus melakoni laga ke Reggio-Emilia. Sedangkan, San Siro dinilai sudah terbiasa menggelar pertandingan-pertandingan penting semcama Liga Champions atau pun Piala Dunia. Seperti diketahui Atalanta berhasil lolos ke Liga Champions setelah finis di urutan ketiga pada kompetisi Serie A Liga Italia musim 2018/2019. La Dea sukses mengalahkan Inter Milan di tempat keempat dan menggusur Milan yang terpaksa finis di urutan kelima zona Liga Europa.
Sontak mendengar kabar tersebut pada pendukung i Rossoneri merasa kecewa dan marah. Melalui akun resmi Milan tifosi Setan Merah mendesak pihak klub untuk menolak proposal yang diajukan Atalanta.
Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama
Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.
Atalanta Ingin Gelar Laga Kandang Liga Champions di San Siro, Fans AC Milan MarahAtalanta membuat sejarah dengan merebut tiket Liga Champions 2019/2020. Mereka disarankan untuk menggunakan markas AC Milan, San Siro, sebagai tempat laga kandangnya.
Baca lebih lajut »
Berlari Menghindari Banteng di Festival San Fermin SpanyolFoto Ada festival menarik yang telah berusia ratusan tahun digelar di bulan Juli oleh warga Pamplona, Spanyol. Di festival itu warga berlari menghindari banteng. Seperti apa keseruannya? Spanyol FestivalSanFermin banteng
Baca lebih lajut »
Satu Juta Wisatawan Asing Hadiri Festival San FerminSatu juta wisatawan asing dari berbagai belahan dunia menghadiri festival San Fermin di Pamplona, Spanyol. Padahal, itu...
Baca lebih lajut »
Balap Lari Banteng di Spanyol Lukai 2 Turis ASDua turis AS mengalami luka di leher dan pinggul akibat ditanduk oleh banteng saat mengikuti Festival San Fermin di Spanyol.
Baca lebih lajut »
Tragis! Balita Asal AS Tewas Usai Terjatuh dari Kapal PesiarSeorang balita AS tewas setelah terjatuh dari dek sebuah kapal pesiar. Insiden tak diduga ini terjadi saat kapal pesiar ini berlabuh di San Juan, Puerto Rico.
Baca lebih lajut »