AS menyampaikan keprihatinannya kepada India karena negara itu dimanfaatkan untuk mengekspor bahan bakar dari minyak mentah asal Rusia.
Arsip Foto - Seorang anak laki-laki berjalan melewati kereta tanker minyak yang ditempatkan di stasiun kereta api di Ghaziabad, di pinggiran New Delhi, India, Jumat . ANTARA/REUTERS/Anushree Fadnavis/am.
New Delhi - Amerika Serikat menyampaikan keprihatinannya kepada India karena negara itu dimanfaatkan untuk mengekspor bahan bakar dari minyak mentah asal Rusia. Departemen Keuangan AS mengatakan kepada India bahwa sebuah kapal India mengambil minyak dari sebuah kapal tanker Rusia di laut lepas dan membawanya ke sebuah pelabuhan di Gujarat di pantai barat, di mana minyak itu disuling dan kemudian dikirim, kata Deputi Gubernur Bank Sentra India Michael Patra.