Polda Banten melakukan sejumlah persiapan jelang arus balik lebaran 2022, sejumlah titik lintasan darat diantaranya Gerbang Tol Cikupa, Tangerang dan Gerbang Tol Merak
Kabupaten Tangerang, Banten - Polda Banten melakukan sejumlah persiapan jelang arus balik lebaran 2022 atau 1443 Hijriah, Kamis . Dalam persiapan tersebut, sejumlah titik lintasan darat menjadi fokus dalam melancarkan arus lalu lintas, diantaranya Gerbang Tol Cikupa, Tangerang dan Gerbang Tol Merak.
Kabid Humas Polda Banten, Kombes Pol Shinto Silitonga mengatakan, pengaturan arus balik yang dominan akan menggunakan jalur tol dari Gerbang Tol Merak hingga Cikupa. Yang mana, akan tetap dilakukan dengan 3 skenario oleh Polda Banten. "Rekayasa lalu lintas untuk situasi merah akan diberlakukan dengan mengalihkan kendaraan keluar di wilayah Tangerang, seperti di Gerbang Tol Balaraja Timur, Gerbang Tol Balaraja Barat bahkan Gerbang Tol lainnya, tergantung pada situasi di Gerbang Tol Cikupa," katanya.
Situasi hijau jika kondisi arus lalu lintas normal, lanjutnya, situasi kuning jika terjadi kepadatan pada pintu tol terutama Gerbang Tol Cikupa, dan situasi merah jika kepadatan terjadi cukup panjang di jalan tol. Ia juga mengingatkan, bahwa pada jalur Tol Merak-Jakarta memiliki dua rest area yang dapat dimanfaatkan oleh pengendara yaitu Rest Area Km 68 dan Km 45.
Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama
Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.
Truk Tabrak Gardu Tol Cikupa Gara-Gara Rem BlongSebuah truk colt diesel menabrak beton gardu Tol Cikupa pada Selasa (3.5.2022) pagi. Akibat kecelakaan tersebut, tiga kendaraan lain yang berada di depannya ikut...
Baca lebih lajut »
Kakorlantas Imbau Masyarakat Lewat Jalur Arteri: Daripada Tunggu One Way di Gerbang TolMasyarakat diimbau agar tidak berhenti di pinggir jalan tol saat menunggu rekayasa arus lalu lintas saat arus balik mudik 2022. Hal ini dilakukan agar tidak mengganggu para pengguna jalan lain lewat dan tidak menimbulkan kepadatan arus lalu lintas.
Baca lebih lajut »
Transaksi di Gerbang Tol Cileunyi Meningkat Capai 43,86 PersenVolume lalu lintas transaksi keluar dari Bandung menuju wilayah Rancaekek, Garut dan sekitarnya melalui Gerbang Tol Cileunyi meningkat 43,86 persen.
Baca lebih lajut »
34 Ribu Kendaraan Lintasi Gerbang Tol Tebing Tinggi Dalam Dua HariJasamarga Nusantara Tollroad Regional Division (JNTRD) mencatat peningkatan signifikan volume lalu lintas di Jalan Tol Medan-Kualanamu-Tebing Tinggi (MKTT).
Baca lebih lajut »
Wakapolri: Kepadatan Arus Balik di Tol Trans Sumatera dan Tangerang - Merak Masih NormalUntuk mengantisipasi terjadinya kemacetan arus balik lebaran, Kapolda bersama jajarannya sudah menyiapkan berbagai langkah antisipasi.
Baca lebih lajut »
Arus Balik Lebaran 2022 di Tol Tangerang - Merak Mulai TerlihatArus balik Idul Fitri 2022 mulai terasa dengan terpantaunya kendaraan yang mulai memadati di rest area KM 68B Tol Tangerang- Merak.
Baca lebih lajut »