Warga jangan hanya melihat pembangunan itu secara fisiknya saja, melainkan harus ada juga perubahan, baik dalam cara pandang,...
Gubernur DKI Anies Baswedan melepas peserta Pawai Budaya Jakarnaval 2019, di Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Minggu sore. Foto: SINDONEWS/Okto Rizki Alpino- Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan kembali mengajak warganya untuk mengubah cara pandang terkait pembangunan di Ibu Kota. Usia Jakarta yang sudah memasuki 492 tahun harus dijadikan momentum untuk mengubah cara berpikir.
Anies menyatakan, tema ulang tahun kota Jakarta ke-492 adalah tentang Wajah Baru Jakarta. Tema ini memiliki makna yakni semakin majunya kota Jakarta dari pembangunan di bidang transportasi. Namun warga jangan hanya melihat pembangunan itu secara fisiknya saja, melainkan harus ada juga perubahan, baik dalam cara pandang, cara kerja, dan cara berfikir.
"Kalau bapak/ibu menyaksikan adanya pembangunan trotoar yang luas, lebar dan ada dimana-mana, maka jangan pandang fisiknya saja. Di balik itu ada pergeseran prioritas yang menyadari bahwa alat transportasi yang dimiliki oleh semua orang adalah kaki," ujar Anies saat membuka Jakarnaval 2019, di Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Minggu sore.
Maka dari itu, kata Anies, pembangunan di DKI Jakarta saat ini difokuskan pada pejalan kaki agar dapat sekaligus menjadi ruang interaksi antarwarga. "Trotoar yang besar bukan sekadar nampak indah tapi juga bisa digunakan sebagai ruang interaksi antarwarga, dimana warga bisa berkegiatan di sana," tukasnya.
Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama
Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.
Dihadiri Anies, Bima Arya Sebut Perayaan HUT Bogor Jadi Sangat IstimewaDidampingi Wali Kota Bima Arya dan Wakilnya Dedie Rachim, Anies tampak kompak memulai pawai seni budaya dengan cara menunggangi...
Baca lebih lajut »
Warga Solo Diminta Manfaatkan Penghapusan Denda PBBPemkot Solo meminta masyarakat memanfaatkan perpanjangan masa penghapusan denda tunggakan pajak bumi dan bangunan (PBB) hingga 31 Agustus mendatang.
Baca lebih lajut »
Dear Warga Semarang, Ada Hujan Diskon Nih Sampai Bulan DepanSelama satu bulan penuh mulai 28 Juni hingga 28 Juli 2019, masyarakat akan dimanjakan berbagai hujan diskon yang diikuti oleh 1.770 tenant di Kota Semarang.
Baca lebih lajut »
Ribuan Warga Gresik Deklarasi Tolak Narkoba dan Kerusuhan'Momen seperti ini sangat pas sebagai pendinginan serta meningkatkan silaturahmi pasca hiruk-pikuk melewati pesta demokrasi Pileg dan Pilpres 2019. Dan tidak ada lagi 01 maupun 02,' kata Kapolres Wahyu. Gresik AntiNarkoba
Baca lebih lajut »
Warga Medan Sambut Antusias Audisi KDI 2019 Hari PertamaAudisi KDI 2019 disambut antusias warga Kota Medan pada pada, Sabtu (29/6/2019).Mereka rela mengantre dari subuh di Gedung...
Baca lebih lajut »