Jumlah kasus mingguan secara nasional mengalami penurunan sebesar lima persen.
REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Juru Bicara Vaksinasi Covid-19 dari Kementerian Kesehatan Siti Nadia Tarmizi menyampaikan, tren keterisian tempat tidur atau BOR baik di ruang isolasi maupun ICU mengalami penurunan signifikan. Namun demikian, terdapat beberapa provinsi yang masih memiliki keterisian tempat rawat isolasi lebih dari 80 persen yaitu Sumatera Barat, Bangka Belitung, Yogyakarta, Bali, Kalimantan Timur, dan Gorontalo.
Kemenkes juga mencatat, jumlah kasus mingguan secara nasional saat ini mengalami penurunan sebesar lima persen dibandingkan pada minggu sebelumnya. Kendati demikian, masih terdapat sejumlah provinsi yang melaporkan kenaikan kasus lebih dari 50 persen dibandingkan minggu sebelumnya, yakni Provinsi Aceh, Riau, Bengkulu, Sulawesi Tengah, dan Gorontalo.
Kemenkes mencatat penambahan jumlah kematian mingguan yang lebih dari 50 persen terjadi di Provinsi Aceh, Sumatera Utara, Sumatera Barat, Jambi, Sumatera Selatan, Lampung, Kepulauan Riau, Jawa Barat, Banten, NTB, NTT, Kalimantan Tengah, Kalimantan Selatan, Sulawesi Utara, Sulawesi Tengah, Sulawesi Tenggara, Gorontalo, dan Sulawesi Barat.
Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama
Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.
Juni 2021, Angka Hunian Hotel dan Jumlah Penumpang Datang ke NTB NaikBPS NTB merilis tingkat hunian hotel sekaligus jumlah penumoang transportasi yang datang dan berangkat dari NTB.
Baca lebih lajut »
Update Covid-19: Jumlah Orang Diperiksa 151.712, Kasus Harian Tambah 33.900Kementerian Kesehatan melaporkan kasus harian Covid-19 di Indonesia, Selasa (3/8/2021), sebanyak 33.900. Total kasus positif Covid-19 menjadi 3.496.700.
Baca lebih lajut »
Jumlah Kasus Covid-19 di Jawa Tengah Diklaim MenurunKASUS covid-19 di Jawa Tengah menurun dari 38,18 menjadi 31,15 persen, bed accupancy rate (BOR) hanya 70,42 persen.
Baca lebih lajut »
Kemenkes: Jumlah Kasus Mingguan Turun Lima Persen |Republika OnlineJubir Kemenkes mengatakan secara nasional kasus Covid menurun sebesar lima persen.
Baca lebih lajut »