Aceh dan 8 provinsi lain melaporkan tidak ada tambahan kasus positif COVID-19.
Liputan6.com, Jakarta Hari ini Jumat, 10 Juli 2020 ada sembilan provinsi yang melaporkan nol kasus baru kasus positif COVID-19.
"Ada 17 provinsi yang kasus baru di bawah 10 dan aad 9 provinsi yang tidak ada kasus baru sama sekali," kata Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan COVID-19 Achmad Yurianto dalam konferensi pers di Jakarta pada Jumat .Sembilan provinsi yang melaporkan tidak ada kasus baru COVID-19 adalah Aceh, Bangka Belitung, Jambi, Kalimantan Barat. Lalu, Kalimantan Utara, Kepulauan Riau, Sulawesi Tengah, Riau, dan Nusa Tenggara Timur.
Yuri juga menyampaikan bahwa hari ini ada penambahan kasus positif sebanyak 1.611 kasus sehingga akumulasinya ada 72.347 kasus. Kasus COVID-19 kini sudah terjadi di 459 kabupaten kota di Indonesia. Sementara itu yang sembuh bertambah 878 orang totalnya ada 33.529.Untuk kasus meninggal bertambah 52 orang, sehingga kini sudah ada 3.456 orang yang meninggal karena COVID-19 di Indonesia.
Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama
Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.
Jambi dan 6 Provinsi Lain Laporkan Tidak Ada Kasus Baru COVID-19 per 8 Juli 2020Ada 7 provinsi yang hari ini melaporkan tidak ada kasus baru COVID-19.
Baca lebih lajut »
Rekor, Tokyo Laporkan 224 Kasus Baru Covid-19 |Republika OnlineTokyo mencatat 224 kasus baru virus corona pada Selasa (7/7).
Baca lebih lajut »
4 Provinsi Tanpa Penambahan Kasus Positif COVID-19 per 9 Juli 2020Ada 4 provinsi tanpa penambahan kasus positif COVID-19 pada 9 Juli 2020.
Baca lebih lajut »
Kasus Harian Covid-19 di 6 Provinsi Lebih dari 100Sebanyak enam provinsi memiliki angka penambahan kasus positif Covid-19 di atas 100 pada Rabu (8/7/2020).
Baca lebih lajut »