3 Orang Hilang, 1.000 Rumah Hancur Akibat Kebakaran Hutan di Colorado

Indonesia Berita Berita

3 Orang Hilang, 1.000 Rumah Hancur Akibat Kebakaran Hutan di Colorado
Indonesia Berita Terbaru,Indonesia Berita utama
  • 📰 voaindonesia
  • ⏱ Reading Time:
  • 45 sec. here
  • 2 min. at publisher
  • 📊 Quality Score:
  • News: 21%
  • Publisher: 63%

Kantor Sheriff Boulder County masih menyelidiki penyebab kebakaran yang terjadi pada Kamis (30/12).

Seorang pejabat negara bagian Colorado, Amerika Serikat mengatakan hampir 1.000 rumah hancur, ratusan lainnya rusak, dan tiga orang hilang setelah kebakaran hutan melalap banyak permukiman di pinggiran kota Denver.

Sheriff Boulder County Joe Pelle juga mengatakan, Sabtu , bahwa para penyelidik masih berusaha mencari tahu penyebab kebakaran yang terjadi pada Kamis . Para pejabat sebelumnya memperkirakan bahwa sedikitnya 500 rumah -- dan kemungkinan 1.000 rumah -- hancur. Mereka juga mengumumkan pada Sabtu pagi bahwa dua orang hilang. Kebakaran itu menghanguskan seluruh permukiman antara Denver dan Boulder.

Pihak berwenang tadinya mengatakan tak ada orang yang hilang. Namun, juru bicara Boulder County Jennifer Churchill mengatakan pada Sabtu bahwa kekeliruan itu disebabkan oleh kesimpangsiuran ketika beberapa instansi berusaha mengendalikan keadaan darurat. Pelle mengatakan para pejabat mengerahkan tim-tim untuk mencari korban yang hilang di sekitar wilayah itu. Ia mengatakan banyaknya puing-puing bangunan dan tumpahan salju setinggi lebih dari 20 cm semalam, mempersulit medan.

Berita ini telah kami rangkum agar Anda dapat membacanya dengan cepat. Jika Anda tertarik dengan beritanya, Anda dapat membaca teks lengkapnya di sini. Baca lebih lajut:

voaindonesia /  🏆 15. in İD

Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama

Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.

Viral TikTokers Sebar Segepok Uang Pecahan Rp100.000 di Tebing Uluwatu BaliViral TikTokers Sebar Segepok Uang Pecahan Rp100.000 di Tebing Uluwatu BaliTikTokers Kenneth William kembali membikin heboh. Pria yang pernah dipenjara gegara kasus pelecehan masjid itu menyebar segepok uang di tebing Uluwatu, Bali. TikTokers...
Baca lebih lajut »

Turun! Tarif Swab Antigen di Stasiun Kini Rp35.000Turun! Tarif Swab Antigen di Stasiun Kini Rp35.000Tarif swab test antigen Covid-19 di stasiun turun menjadi Rp35.000 per 1 Januari 2022.
Baca lebih lajut »

Sip! 5.955 Pelaku Usaha Mikro di Klaten Dapat Bantuan Rp500.000/OrangSip! 5.955 Pelaku Usaha Mikro di Klaten Dapat Bantuan Rp500.000/OrangRibuan pelaku usaha mikro yang memperoleh bantuan kali ini merupakan para pelaku usaha yang belum pernah menerima kucuran bantuan apa pun di waktu sebelumnya.
Baca lebih lajut »



Render Time: 2025-03-06 17:55:45