Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono mengatakan sebanyak 20 kepala negara sahabat akan menghadiri pelantikan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka sebagai Presiden dan Wakil Presiden RI di Gedung MPR RI, Jakarta, Minggu, 20 Oktober 2024.
Selain itu, ada satu utusan Perserikatan Bangsa-Bangsa dan 13 perwakilan khusus kepala negara yang juga hadir dalam pelantikan Prabowo-Gibran .
'Tanggal 19, berdasarkan informasi, tamu-tamu negara sudah mulai berdatangan, yaitu para tamu negara dan sahabat. Dan tentunya ada kekhususan undangan dari Presiden Bapak Prabowo, di mana tanggal 19 ada dua lokasi untuk tamu negara tiba di Indonesia atau Jakarta, yaitu di Halim dan Soekarno-Hatta,' ujar Heru.
'Ini semuanya sudah kami persiapkan. Dan juga hotel-hotel yang sudah ditetapkan, kita sudah mempersiapkan dengan baik, termasuk dengan Pemda DKI. Pada saat kedatangan, kami pada saat itu meminta kepada Pemda DKI bisa ditayangkan di seluruh LED dan Videotron yang ada di Jakarta,' tutur Heru. Masa jabatan Jokowi-Ma'ruf Amin akan berakhir pada 20 Oktober 2024. Sebagai pemenang Pilpres 2024, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka akan dilantik sebagai presiden dan wakil presiden periode 2024-2029 pada 20 Oktober mendatang.Jadwal Rangkaian Acara Pelantikan Prabowo-Gibran Minggu 20 Oktober 2024Majelis Permusyawaratan Rakyat RI akan menggelar sidang paripurna dengan agenda Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI Masa jabatan 2024-2029 pada Minggu, 20 Oktober 2024.
Pelantikan Presiden Pelantikan Prabowo Prabowo Subianto Prabowo-Gibran Jokowi Pelantikan MPR
Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama
Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.
Pesan JK ke Prabowo-Gibran Jelang Dilantik Jadi Presiden-Wakil PresidenJusuf Kalla (JK) berpesan kepada Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka agar memerintah dengan baik dan mensejahterakan rakyat.
Baca lebih lajut »
Persiapan Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden Prabowo-Gibran Kian MatangMPR RI terus mempersiapkan proses pelantikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka. Persiapan meliputi dekorasi, gladi kotor dan bersih, serta validasi undangan tamu VVIP yang terus bertambah.
Baca lebih lajut »
Ini Bunyi Sumpah Pelantikan Presiden Prabowo dan Wakil Presiden GibranPrabowo dan Gibran akan mengucapkan sumpah pelantikan presiden dan wakil presiden pada Minggu (20/10/2024). Apa bunyi sumpah tersebut?
Baca lebih lajut »
Catat! Ini Rute Rekayasa Lalu Lintas Saat Pelantikan Prabowo-Gibran Hari Minggu 20 OktoberRute tersebut nantinya bakal dilalui oleh presiden dan wakil presiden terpilih Prabowo-Gibran
Baca lebih lajut »
Anies Akan Hadir Pelantikan Prabowo-Gibran: Penghargaan Proses DemokrasiAnies Baswedan bakal menghadiri pelantikan presiden-wakil presiden terpilih Prabowo Subianto dan Gibran Rakbuming Raka.
Baca lebih lajut »
Gerindra Bocorkan Isi Pembicaraan Pertemuan Prabowo, Gibran dan Jokowi di SoloPresiden terpilih Prabowo Subianto menemui Presiden Jokowi dikediamannya di Solo ditemani wapres terpilih Gibran Rakabuming Raka.
Baca lebih lajut »