'Total 15 pemain kita terkonfirmasi positif covid-19. Hal ini tentu berdampak pada komposisi tim dalam menghadapi pertandingan,'
DOKTER tim PS Sleman Feras Ardiles Muhammad mengemukakan, saat ini, tim berjulukan Super Elang Jawa itu harus menghadapi kenyataan pahit. Selama putaran kedua Liga 1 yang diselenggarakan di Bali, 15 pemainnya harus diistirahatkan karena terkonfirmasi positif covid-19.
Menurut dia, pemain yang dinyatakan positif langsung dikarantina sebagaimana ketentuan protokol kesehatan dan mendapatkan treatment. "Teman sekamar mereka pun kita langsung pindahkan dan kita lakukan isolasi mandiri," kata Feras. Sedangkan pemain sudah kembali pulih mengikuti latihan yang diarahkan pelatih PSS, I Putu Gede. Namun, pemain tersebut akan terus dipantau agar tidak menularkan ke pemain lain.