Sebanyak 11 wakil Indonesia melaju ke babak 16 besar Vietnam Open 2022. Delapan diantaranya menang bye di babak pertama.
Instagram: badminton.ina
Sementara itu, ganda putra Wahyu Nayaka Arya/Hardianto maju ke babak berikutnya berkat kemenangan walkover atas lawannya Minh Bao/Bao Duc Duong dari Vietnam. Delapan pasangan lainnya baru akan beraksi pada babak 16 besar, Kamis. Mereka adalah ganda putra Sabar Karyaman Gutama/Moh. Reza Pahlevi Isfahani, ganda campuran Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati, Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela, Moh. Reza Pahlevi Isfahani/Melati Daeva Oktavianti, dan Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja
Selanjutnya, ada juga pasangan baru ganda putri yaitu Nita Violina Marwah/Tryola Nadia dan Ribka Sugiarto/Lanny tria Mayasari, serta Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi. Adapun ganda putri Dhea Bunga Anjani/Fuyu Iwasaki sudah dipastikan lolos ke perempat final tanpa harus bertanding di babak kedua setelah lawannya asal India mundur dari pertandingan.